Slide Show

Desember 04, 2024

A Woman is No Man

  



Judul buku : A Woman is No Man

Penulis : Etaf Rum

Narator : Ariana Delawari, Dahlia Salem, Susan Nezami

10 Jam Audiobook

Penerbit :  Harper Audio


It took more than one woman to do things differently. It took a world of them


Brooklyn, 2008. Deya yang baru berusia delapan belas tahun dianggap telah cukup umur untuk menikah. Neneknya yang bernama Fareeda akhirnya berhasil menemukan calon suami yang akan dipertemukan dengan Deya. Ini tak urung membuat Deya kesal karena ia tidak mau menikah, setidaknya bukan di usianya yang baru 18 tahun, ia ingin kuliah bukannya menikah. Deya adalah anak pertama dari empat bersaudara yang kesemuanya perempuan. Ibunya bernama Isra dan ayahnya yang bernama Adam meninggal dunia dalam kecelakaan mobil ketika Deya masih berusia 11 tahun. Deya tidak ingat banyak tentang kedua orang tuanya selain ibunya yang selalu murung dan ayahnya yang ringan tangan (in a negative way). 


Isra berasal dari tanah Palestina yang diboyong ke Brooklyn ketika ia telah dinikahi Adam. Tinggal di daerah pengungsian membuat Isra berharap banyak atas kepindahannya ke Amerika. Ibunya memaksa Isra bersyukur atas pernikahannya karena ada banyak wanita lain yang berharap bisa pergi dari tanah penuh konflik itu. Dengan memiliki suami seorang Amerika, Isra sendiri sudah merasakan banyak kebebasan yang sebelumnya tidak ia dapatkan sebagai warga Palestina. Bersama Adam ketika mereka baru mengurus kepindahannya, ia dengan mudah pergi ke Jerusalem mengurus administrasi dan paspor serta mengunjungi Masjid Al Aqsa yang seumur-umur -meski ia adalah rakyat Palestina- tidak pernah bisa ia datangi. Israel memperketat pengawasan dan persenjataan lengkap dalam setiap pos-pos yang mereka lewati, tetapi sekali lagi karena ia menikahi warga Amerika, ia bisa dengan mudah melewati pos-pos tersebut.


Di Brooklyn, kehidupan Isra jauh dari apa yang ia bayangkan. Fareeda terus-terusan menekannya untuk memiliki anak lelaki, dan harus tunduk pada adat budaya Palestina. Bagi Fareeda, Adam sebagai anak pertama lelaki sudah selayaknya mempunyai anak laki-laki juga yang akan meneruskan garis generasi mereka. Isra sama sekali tidak menemukan kebebasan di rumah suaminya, sedangkan suaminya jarang sekali ada di rumah karena Fareeda terus menyuruh Adam untuk bekerja keras demi menghidupi keluarga mereka juga biaya kuliah adik laki-lakinya. 

Desember 02, 2024

Toko Buku Abadi







Judul buku : Toko Buku Abadi

Penulis : Yudhi Herwibowo

Cetakan Pertama : Juni 2024

Tebal : 276 halaman, paperback

Penerbit : BACA


Ambil yang kalian anggap berbahaya! Cuma orang bodoh saja yang takut dengan buku!


Waktu pertama membuka buku ini, saya kira ini adalah sekumpulan cerpen biasa yang mengambil tema tentang buku. Totalnya ada 33 cerpen! Tapi ternyata saya sedikit keliru dalam menebak ke mana cerpen cerpen ini akan bermuara akhirnya. Dari 33 cerita tadi, setelah makin lama makin membaca ke belakang barulah saya sadar bahwa semua kisah di cerpen ini saling berhubungan. Entah bagaimana si Penulis bisa menggariskan benang merah atas semua ceritanya, sehingga ketika kita selesai membaca satu cerpen mungkin awalnya kita bingung akan bersambung ke sebelah mana dari "pohon utama cerita" buku ini. 

Salam,

Salam,