Slide Show

Agustus 16, 2023

The Cat Who Saved Books



Judul buku : The Cat Who Saved Books

Penulis : Sosuke Natsukawa

Penerjemah : Louise Heal Kawai

Narator : Kevin Shen

5 jam 7 menit

Penerbit : Picador

Tahun terbit : September 2021




Books have tremendous power.


Kematian kakek yang terlalu mendadak membuat Rintaro Natsuki menjadi hilang arah. Setelah kematian kedua orang tuanya Rintaro hanya tinggal berdua dengan kakeknya. Lalu sekarang setelah kakek meninggal, Rintaro menjadi benar benar merasa sebatang kara. Meski ada bibinya yang masih perhatian dengannya dan mengajak Rintaro untuk pindah ke tempatnya, remaja lelaki ini merasa kebas dengan semua perasaan sedih yang menghantamnya. Ia bahkan tidak menangis di pemakaman kakeknya.

Suatu hari ketika Rintaro memandangi rak-rak di toko buku kakeknya, ia mendengar seseorang berbicara. Lebih tepatnya sih seekor kucing berbicara kepadanya. Si kucing oren bernama Tiger ini meminta bantuan Rintaro untuk pergi ke suatu tempat dan membebaskan buku-buku. Awalnya Rintaro berpikir dia mungkin berkhayal, atau stres karena kematian kakeknya. Tapi perjalanan mereka yang pertama berhasil dengan sukses. Sampai kemudian si kucing balik lagi untuk tugas kedua. Lalu tugas berikutnya dan berikutnya. 

Juli 08, 2023

Parade Hantu Siang Bolong

 




Judul buku : Parade Hantu Siang Bolong
Penulis : Titah AW
Penerbit : Warning Books
Tahun terbit : Desember 2022
Cetakan Keempat
Tebal : 247 halaman
ISBN : 978-623-93304-8-4

Jika Indonesia ini buku, maka genre-nya pasti realisme magis

Saya mengaminkan pendapat Titah tersebut, bahkan semakin yakin lagi setelah membaca buku yang berisi 16 reportase singkat yang ditulisnya ini. Meski pernah diterbitkan di media tempatnya berkerja, reportase-reportase ini dipoles lagi sebelum dikumpulkan dan diterbitkan dalam bentuk buku.


Mengapa hantu berparade di siang bolong, saya benar benar dibuat penasaran dengan judul yang ia pilih untuk buku ini. Ternyata memang isinya banyak yang berhubungan dengan sesuatu yang tidak kasat mata manusia. Dengan redaksional berita, Titah menceritakan hal-hal yang sebenernya ngga bisa diterima logika tapi bisa jadi gampang aja untuk kita baca. Tentu saja karena ini berita, ada fakta-fakta yang disajikan terlepas dari "keabsurdan" judul artikelnya.

Juli 05, 2023

Lauk Daun

 


Judul buku : Lauk Daun

Penulis : Hartari

Penerbit : Banana

Tahun terbit : September 2022

Tebal : 144  halaman

ISBN : 978-623-98249-5-2


"Ngebon dulu boleh, nyicil boleh, bayar lunas sangat dianjurkan. Siapa lagi yang berminat?"



Lauk Daun menceritakan kehidupan sehari-hari di lingkungan Kampung Merdeka. Kampung yang berupa perumahan tiga gang ini awalnya terdiri dari dua puluh rumah lalu karena empunya beranak pinak, rumah rumah baru didirikan di halaman dan makin banyaklah keluarga baru. Kini ada delapan puluh sembilan KK yang tinggal di kampung Merdeka.



Lauk Daun sendiri sebenernya dari kata Lockdown ketika pandemi Corona merajalela. Muncul ide untuk memberi portal di jalan perumahan, tetapi banyak warga yang ngga setuju. Ya iyalah buat makan aja sulit saat itu, apalagi urunan buat bikin portal. 


Dipimpin oleh Pak As sebagai ketua RT, berbagai drama pertetanggaan diceritakan sesekali dengan satir. Berhubung drama ibu-ibu tuh emang seru, nah kebanyakan emang isinya itu. Mulai dari sindir menyindir di grup Whatsapp ibu-ibu, Bu As yang otoriter, gosip yang berujung dendam, sampai perselingkuhan.

Mei 26, 2023

Semasa

 


Judul buku : Semasa

Penulis : Teddy W. Kusuma & Maesy Ang

Penerbit : Post Press

Tahun terbit : Cetakan keempat, Juli 2019

Tebal : 149 halaman

ISBN : 978-602-60304-43


Betapa pada akhirnya, kita akan menghadapi segala sesuatunya sendiri


Coro dan Sachi adalah sepupu yang akrab sejak kecil. Bapaknya Coro adalah kakak dari ibunya Sachi. Saking akrabnya dua kakak beradik ini, setelah orang tua mereka meninggal, mereka membangun sebuah rumah peristirahatan di desa. Dekat dengan sawah dan ladang, juga dekat dengan sungai. 

Meski akrab saat kecil, seiring bertambahnya usia dan jarak antara Coro dan Sachi, lama-lama hubungan mereka renggang. Sachi sibuk dengan karier akademisnya di Belanda dan Coro menjalani hidup yang biasa-biasa saja apalagi semenjak novel perdananya jauh dari kata sukses. 

Suatu ketika, keluarga mereka berkumpul lagi untuk membahas suatu hal yang penting. Dan dari sinilah konflik konflik kecil mulai memuncak, hingga mereka harus memilih untuk melepaskan atau menggenggam erat erat apa yang mereka punya.

Mei 24, 2023

Antara Lawu dan Wilis - Arkeologi, Sejarah dan Legenda Madiun Raya Berdasarkan Catatan Lucien Adam

 


Judul buku : Antara Lawu dan Wilis - Arkeologi, Sejarah dan Legenda Madiun Raya Berdasarkan Catatan Lucien Adam (Residen Madiun 1934-38)
Editor : Christopher Reinhart
Penerjemah : Nunus Supardi, Peter Carey, Christopher Reinhart
Penerbit : Kepustakaan Populer Gramedia
Tahun terbit : 2021
Tebal : 458  halaman
ISBN : 978-602-481-645-2

Madiun menjadi menarik di mata Adam dan mungkin juga menjadikan wilayah ini signifikan dalam wilayah sejarah


Rasanya menyenangkan membaca sejarah kampung halamanmu. Nama tempat yang kau kenal, daerah yang pernah kau jelajahi, gunung yang pernah kau daki, rasanya akrab namun nyatanya asing bagimu.

Buku ini berisi lima bab yang membahas tentang Madiun Raya, ditambah Prolog dan Epilog. Di bagian akhir juga diceritakan tentang profil penulis, Lucien Adam berupa sejarah keluarganya hingga daerah mana saja yang pernah ia tinggali.

Sebagai pribadi yang suka menulis, Lucien telah mulai mempelajari hukum adat sejak ia di Minahasa pada tahun 1917-19. Ia berkuliah di Universitas Leiden Jurusan Indologi dan melanjutkan ke tingkat Doktoral pada tahun 1922-24. Skill akademis ini yang saya kira membuat Lucien menulis dengan detail informasi-informasi yang ia punya atau ia temukan dalam melakukan penelitiannya.

Salam,

Salam,