November 29, 2024

A Map for Falasteen








Judul buku : A Map for Falasteen

Penulis : Maysa Odeh

Ilustrator : Aliaa Betawi

Narator : Dalia Ramahi

9 menit, audiobook

Penerbit : Macmillan Audio


there are places hayati, you dont need a map to find 

Di sekolah, anak-anak diminta menunjukkan negara dari mana mereka berasal. Falasteen mencari negaranya tetapi tidak dapat menemukannya. Ia bertanya kepada gurunya, tetapi Sang Guru malah berkata bahwa mungkin memang tidak ada tempat seperti itu.


Sepulang sekolah, Falasteen bertanya kepada kakeknya. Kakeknya menggambarkan peta Palestina dan memberikannya kepada Falasteen. Kakek meminta Falasteen agar membawa dna menunjukkan peta itu kepada gurunya esok hari.


Di dapur, Falasteen bertemu neneknya dan ia mengajukan pertanyaan yang sama. Mengapa di peta tidak ada negara Palestina? Lalu neneknya bercerita tentang peristiwa ketika Palestina diserang oleh penjajah. Tembakan dan tank memaksa banyak orang berlari menyelamatkan diri termasuk kakek dan nenek Falasteen. Nenek menyerahkan kunci rumah mereka yang selama ini tergantung sebagai liontin kalungnya ke Falasteen.


Saat malam sebelum tidur, Falasteen bertanya lagi kepada ibunya. Ibu selalu punya jawaban. Lalu ibu menjelaskan berbagai hal, termasuk di dalamnya ada banyak quote yang saya suka.

sometimes people live in countries, sometimes countries live in people.

Karena saya mendengar versi audiobook, tadinya saya tidak berharap banyak karena sebenarnya ini adalah buku berilustrasi. Tapi untungnya saya salah, audiobook ini memiliki suara latar belakang saat tokohnya bercerita. Seperti suara derap sepatu dan mesin kendaraan ketika Nenek bercerita tentang penjajahan yang dilakukan terhadap Palestina. Juga ketika Kakek menggambar peta, suara laut dan ombak sebagai latar yang menggambarkan batas barat negara ini.


Buku ini saya baca dalam rangka mendukung #ReadPalestine yang ada di media sosial. Saya bersyukur bisa menemukan buku anak ini dalam postingan seorang teman, karena buku ini membuat saya jadi bisa mendengarkannya bersama anak saya dan menceritakan sedikit tentang negara bernama Palestina. Serta bagaimana negara ini ada dalam hati kita, umat Islam, karena menjadi bagian dari riwayat sejarah Nabi Muhammad saw, nabi kita tercinta.

palestine lives in you and me

Be First to Post Comment !
Posting Komentar

EMOTICON
Klik the button below to show emoticons and the its code
Hide Emoticon
Show Emoticon
:D
 
:)
 
:h
 
:a
 
:e
 
:f
 
:p
 
:v
 
:i
 
:j
 
:k
 
:(
 
:c
 
:n
 
:z
 
:g
 
:q
 
:r
 
:s
:t
 
:o
 
:x
 
:w
 
:m
 
:y
 
:b
 
:1
 
:2
 
:3
 
:4
 
:5
:6
 
:7
 
:8
 
:9

Salam,

Salam,