April 12, 2016

Sepucuk surat untuk Penulis Favorit





Hai, Gillian Flynn.

Sebetulnya saya hendak menulis surat ini dalam bahasa Inggris, tetapi karena keterbatasan waktu dan di tengah himpitan deadline kerjaan, saya rasa saya lebih baik menuliskannya dalam bahasa Indonesia. Surat ini saya buat dalam rangka menulis surat untuk penulis favorit, memperingati ulang tahun BBI yang ke-5.

Saya pertama kali membaca Gone Girl, dan kemudian terpesona (kalau tidak bisa disebut jatuh cinta) pada gaya tulisan Anda yang frontal dan berbeda. Suasana kelam yang timbul dalam karya karya Anda membuat saya muak sekaligus penasaran, sehingga mau tak mau saya tetap akan membaca sampai selesai. Setelah menamatkannya, saya sampai berkali kali berpikir bahwa Anda cukup cerdas sekaligus edan dalam membuat twist cerita.

Karena saya makin penasaran, maka melajulah saya mencoba menuntaskan dua buku Anda lainnya, Sharp Object dan Dark Places. Kedua duanya tentu saja tak kalah edan, tapi Gone Girl tetap ada di peringkat pertama buku Anda yang saya suka. Tidak juga novella The Grown Up yang setelah membacanya lagi lagi saya nggak habis pikir, kenapa jadi begini akhirnya?

Saya rasa selain kekuatan twist cerita, saya menyukai cara Anda menceritakan para tokoh wanita dalam tiap buku. Tahukah Anda bahwa saya sempat iri dengan kebebasan dan kegilaan yang terdapat dalam diri Amy? Dia cerdas dan mampu menggunakan kecerdasannya di saat yang tepat. Demikian pula dengan karakter Libby di Dark Places, seakan akan Anda menyuarakan pada dunia bahwa wanita mampu menggenggam rahasia yang gelap dan menyakitkan bahkan jika itu membuatnya meragukan kewarasan dirinya sendiri.

Saya bersyukur pernah membaca buku buku Anda, dan sebenarnya buku buku Andalah yang membuat saya makin menyukai novel psychology thriller sampai saat ini. Rasanya seakan menyelami sampai sejauh mana kemampuan manusia menyimpan rahasia.

Saya jadi mengira ngira, apakah Anda juga menyimpan rahasia terkelam di dalam hidup Anda?

2 komentar on "Sepucuk surat untuk Penulis Favorit"
  1. Aku rasa rangkalian kalimat dalam surat ini sudah cukup baku dan bakal cucok banget banget kalau langsung diterjemahin ke bahasa Inggris. ;)

    BalasHapus
  2. Kok kamu bisa suka sih Vin? Aku aja nggak kelar baca The GG itu. *lirik sinis dan iri*

    BalasHapus

EMOTICON
Klik the button below to show emoticons and the its code
Hide Emoticon
Show Emoticon
:D
 
:)
 
:h
 
:a
 
:e
 
:f
 
:p
 
:v
 
:i
 
:j
 
:k
 
:(
 
:c
 
:n
 
:z
 
:g
 
:q
 
:r
 
:s
:t
 
:o
 
:x
 
:w
 
:m
 
:y
 
:b
 
:1
 
:2
 
:3
 
:4
 
:5
:6
 
:7
 
:8
 
:9

Salam,

Salam,