Sudah
hari kamis lagi, ini saatnya saya posting tentang salah satu tokoh yang bukunya
saya baca minggu ini.
Nama tokohnya : Lev atau lengkapnya : Lyova Beniov.
Dia adalah tokoh utama dalam buku ini, dari sudut pandangnyalah semua kisah di buku ini yang terjadi di Rusia saat itu diceritakan.
Kenapa saya milih tokoh Lev sebagai CW saya kali ini?
Jadi begini..
Lev adalah seorang protagonis, dia kehilangan Ayahnya saat perang berlangsung. Ibu dan adiknya mengungsi tetapi Lev memilih tetap berada di kota Pieter, Saint Petersburg.
Ia bersama Kolya (CW saya sebelumnya) adalah dua orang yang harus menemukan telur agar nyawa mereka terselamatkan. Nah, kalau si Kolya adalah seorang yang bersemangat dan hampir selalu ceria, si Lev ini kebalikannya.
Dia tipe lelaki yang kadang gampang menyerah dan putus asa, tapi herannya si Penulis bisa banget mencocokkan keduanya menjadi sepasang manusia yang berjalan bersama-sama dalam keegoisan dan hal-hal konyol yang mereka lakukan. Seperti perdebatan yang selalu muncul, sinis dan sarkasme yang ngga abis-abis..
Si Lev ini meski kelihatannya cuek, tapi diam-diam dia perhatian terhadap orang lain.
Begitulah, lebih jelasnya tentang review buku ini tunggu di akhir bulan ya, saat posting bareng BBI buat Hisfic :D"Aku duduk di pinggiran jendela, mengawasinya dan berusaha memastikan dia tidak tahu aku sedang mengawasinya."~ Hal. 283
Seperti biasa, kalau mau ikutan, ini syaratnya :
Syarat Mengikuti :
1. Follow blog Fanda Classiclit
sebagai host, bisa lewat Google Friend Connect (GFC) atau sign
up via e-mail (ada di sidebar paling kanan). Dengan follow blog
ini, kalian akan selalu tahu setiap kali blog ini mengadakan Character Thursday Blog Hop.
2.
Letakkan button Character Thursday Blog Hop di posting kalian
atau di sidebar blog, supaya follower kalian juga bisa menemukan
blog hop ini. Kodenya bisa diambil di box di bawah button (cukup
copas saja kode itu di posting atau di sidebar kalian).
3. Buat posting dengan menyertakan copy-paste “Character Thursday” dan “Syarat Mengikuti” ke dalam postingmu.
4. Isikan link (URL) posting kalian ke Linky di bawah ini. Cantumkan nama dengan format: "Nama blogger @ nama blog", misalnya: Fanda @ Fanda Classiclit.
5.
Jangan lupa kunjungi blog-blog peserta lain, dan temukan
tokoh-tokoh pilihan mereka. Dengan begini, wawasan kita akan
bertambah juga dengan buku-buku baru yang menarik…
CW? CT maksudnya ya? :P
BalasHapus...dan aku belum sempat baca buku inii!... T_T
tetep penasaran sama buku ini euy!
BalasHapus@mbak fanda dan Mbak Astrid : ayook dibaca buku iniihh :D
BalasHapus