Adalah
book blog hop di mana setiap blog memposting tokoh pilihan dalam
buku yang sedang atau telah dibaca selama seminggu terakhir (judul
atau genre buku bebas).
-
Kalian bisa menjelaskan mengapa kalian suka/benci tokoh itu,
sekilas kepribadian si tokoh, atau peranannya dalam keseluruhan
kisah.
- Jangan lupa mencantumkan juga cover buku yang tokohnya kalian ambil.
- Kalau buku itu sudah difilmkan, kalian juga bisa mencantumkan foto si tokoh dalam film, atau foto aktor/aktris yang kalian anggap cocok dengan kepribadian si tokoh.
Syarat Mengikuti :
1. Follow blog Fanda Classiclit
sebagai host, bisa lewat Google Friend Connect (GFC) atau sign
up via e-mail (ada di sidebar paling kanan). Dengan follow blog
ini, kalian akan selalu tahu setiap kali blog ini mengadakan Character Thursday Blog Hop.
2.
Letakkan button Character Thursday Blog Hop di posting kalian
atau di sidebar blog, supaya follower kalian juga bisa menemukan
blog hop ini. Kodenya bisa diambil di box di bawah button (cukup
copas saja kode itu di posting atau di sidebar kalian).
3. Buat posting dengan menyertakan copy-paste “Character Thursday” dan “Syarat Mengikuti” ke dalam postingmu.
4. Isikan link (URL) posting kalian ke Linky di bawah ini. Cantumkan nama dengan format: "Nama blogger @ nama blog", misalnya: Fanda @ Fanda Classiclit.
5.
Jangan lupa kunjungi blog-blog peserta lain, dan temukan
tokoh-tokoh pilihan mereka. Dengan begini, wawasan kita akan
bertambah juga dengan buku-buku baru yang menarik…
Hari ini saya mau menceritakan sedikit tentang tokoh di buku yang kemarin baru selesai saya baca, yaitu Ther Melian #1 - Revelation.
Tokoh yang akan saya ceritakan bernama Eizen. Dia bukan tokoh utama sih, tapi sosoknya cukup berkesan buat saya. Jadi Si Eizen ini adalah seorang Gardian yang berambisi memiliki kekuatan Aether (Jiwa dari tujuh elemen alam yang dipuja Bangsa Elvar). Nah, suatu hari dia pernah mencoba mencuri perkamen yang berisi 'resep' untuk mendapat kekuatan Aether, tapi usahanya ini berhasil digagalkan. Akibatnya? Dia dibuang deh.. :p
Iya, jadi dia termasuk Gardian yang terbuang. Meski akhirnya dia muncul lagi dalam perjalanan Valadin (salah satu tokoh utama cerita) dan membantu Valadin yang ternyata juga berambisi memiliki kekuatan tersebut.
Si Eizen ini sok cuek, tipe cowok 'bengal' dan sok tahu gitu deh. Gaya bicaranya yang ketus dan dingin, membuat saya malah suka sama dia. Aneh ?
Nggak juga sih, bagaimanapun tetap perlu ada seorang tokoh yang 'menghidupkan' suasana dalam cerita kan? Biar nggak monoton.
Nah Si Eizen ini pas banget sama peran tersebut.
Kalau difilm-in, cocoknya diperankan siapa ya.. hmmm.. *bingung milih aktor dalam negeri apa luar negeri *dudududu
Kita pilih dalam negeri aja ya :p
Yak.... Nicholas Saputra :D
Review buku ini bakal terbit bareng @peri_hutan, Insya Allah tgl 23 :D
Review buku ini bakal terbit bareng @peri_hutan, Insya Allah tgl 23 :D
wah Nicolas Saputra XD kalo dari foto yg diatas sih cocok banget, tirusnya sama ekspresi cueknya udah dapet XD
BalasHapusIya kan, Kak.. udah dapet tuh. cocok banget. kalo difilmin si Nicsap kudu main deh jadi Eizen :D *Fans berat XD
BalasHapushmmm, aku penasaran kira kira bagaimana Nocholas Saputra memerankan Eizen yg mudah marah, temperamen tinggi, tapi dgn karakter yg menurutku sangat dalam.
BalasHapusapalagi saat kematiannya Eizen.....
tp aku setuju bgd kalau Eizen itu termasuk peran yg sangat menantang. dr luar kelihatan spt kakek kakek yg gampang marah dan keras kepala, tp dia bs sangat perhatian dan seperti memiliki emosi dan masalahnya sendiri...
wah wah.....
#lirik fanfic TM yg lg dikerjakan
bagaimana si Nicholas Saputra memerankan Eizen versiku ya?
Hm...... Berarti tinggal bikin dia panjangin rambut sampai pinggang dan buat matanya cuek dan meremehkan serta memberikan dia tongkat sihir fia jadi Eizen?
BalasHapusNice...... Aku mendukung XD
Ngiler liat Nicholas Saputra.... pas banget deh kalau yang meranin si Eizen ;)
BalasHapusKadang2 justru tokoh yg bengal2 gini yang menarik kok, daripada Mr. Perfect!
BalasHapus