Judul buku : Rumah Tangga yang Bahagia
Penulis : Leo Tolstoy
Penerjemah : Dodong Djiwapradja
Penerbit : Pustaka Jaya
Cetakan Kedua, Desember 2008
ISBN : 978-979-419-349-5
Tebal : 168 halaman, paperback
Berawal dari judulnya yang cukup membuat saya penasaran. Terlebih dari sinopsisnya yang menceritakan pernikahan seorang wanita belia dengan seorang pria yang sudah berumur dewasa.
Setelah kematian ayah yang kemudian disusul kematian Ibunya, Marya Alexandrovna, yang biasa dipanggil dengan nama kesayangan ”Masha”, mengalami kemurungan yang sangat. Di usianya yang baru 17 tahun, segala keceriaan dalam dirinya lenyap. Ketika itulah seorang sahabat mendiang Ayah Masha datang berkunjung.
Sergei Mikhailich adalah lelaki berumur 36 tahun yang menyenangkan, ia mampu menghadirkan kembali keceriaan di dalam diri Masha. Perasaan Masha terhadap lelaki itu dari hari kehari semakin melebihi dari rasa simpati biasa. Keadaan hati Masha yang berbahagia berpengaruh terhadap keimanannya terhadap Tuhan. Perasaan Masha menjadi semakin damai, pengaruh apapun yang dibawa Sergei Mikhailich telah membawa Masha ke arah positif kehidupannya.
Tetapi lelaki itu masih belum menyatakan rasa cintanya terhadap Masha, padahal jelas-jelas sudah semua perasaan itu telah terwujud dalam perhatian, tatapan mata dan obrolan-obrolan kecil mereka. Tapi Sergei Mikhailich masih belum menyatakan cintanya kepada Masha. Tabukah jika seorang wanita mengucapkan cinta terlebih dulu terhadap Pria? Setidaknya untuk segera memastikan perasaan, daripada terombang-ambing khawatir bahwa cintanya tidak bersambut.
Ternyata Sergei Mikhailich ragu untuk mengungkapkan perasaannya, perbedaan usia yang jauh antara ia dan Masha menjadi penyebab utamanya. Masha yang masih belia mana mungkin betah membina rumah tangga dengan lelaki yang sudah puas dengan kehidupannya sekarang. Bukankah masa muda itu begitu menggelora? Begitu berwarna? Mendamba dan bukannya bersahaja.
Konflik inilah yang dibangkitkan penulis dalam cerita. Bagaimanakah kriteria rumah tangga bahagia itu? Apakah dengan saling berkorban demi kepentingan pasangan padahal menyiksa diri sendiri juga bisa dimasukkan ke dalam kriteria rumah tangga yang bahagia? Dalam usia yang masih muda, mampukah seorang wanita, dalam hal ini Masha, mampu mengimbangi pola pikir suaminya yang sudah lebih banyak makan asam garam kehidupan? Penulis menceritakan ide biasa ini menjadi sedemikian menariknya sehingga membuat pembaca betah menyimaknya. Selain itu lewat bahasa yang dipergunakan, penulis dapat menceritakan hal-hal biasa menjadi demikian indahnya. Kekuatan berbahasa benar-benar bermain di dalam buku ini.
Mungkin ada baiknya saya cuplikkan sedikit keindahannya,
”Kukhayalkan bahwa mimpi-mimpiku, pikiran-pikiranku, dan do’a-do’aku adalah makhluk-makhluk hidup yang dalam keremangan senja ini ada bersamaku, menggelepar-gelepar di atas ranjangku, terkatung-katung di udara di atas badanku.”, Hal.34
Sayangnya masih ada typo yang muncul, di halaman 34, kata makhluk menjadi kata mahhluk. Lalu di halaman 127, kata pangeran yang berubah menjadi pengeran. Beberapa kata terjemahan yang digunakan juga agak asing di telinga saya, tapi dengan kemudahan internet sekarang ini, saya bisa mencari terjemahannya di KBBI online atau pada kateglo.
Satu kutipan yang saya suka di dalam buku ini, di halaman 160.
”Setiap waktu punya bentuk cintanya sendiri-sendiri.”
4/5 bintang untuk Leo Tolstoy! :)
Sekilas tentang Novel Rumah tangga yang Bahagia.
Novel ini berjudul asli Семейное счастье (Semeynoye Schast'ye), diterbitkan di The Russian Messenger pada tahun 1859, dan pada tahun 1862 Tolstoy menikahi seorang gadis dengan perbedaan usia 18 tahun.
The Russian Messenger
Cuplikan dari beberapa quote buku ini juga muncul di beberapa buku seperti pada Into The Wild karangan Jon Krakauer dan juga muncul di novel The Counterlife karya Phillip Roth.
Untuk yang penasaran edisi aslinya, mungkin bisa berkunjung ke http://az.lib.ru/t/tolstoj_lew_nikolaewich/text_0039.shtml/
Menurut referensi sih, ini naskah aslinya. Tapi berhubung saya juga nggak bisa bahasa Rusia, jadi saya nggak bisa baca ceritanya. -_-”
Nah, daripada versi Rusianya terus nggak ngerti, mending baca versi Indonesianya aja. Bisa pesen lewat internet lagi, praktis. Ini link Pustaka Jaya, yang menerbitkan banyak karya-karya dunia salah satunya Rumah Tangga yang Bahagia-nya Leo Tolstoy.
http://demipustakajaya.wordpress.com/
Selamat berkunjung!!
Ada di dalam antrean buku yang sedang saya baca. Review-nya bikin saya mau langsung loncat membaca buku ini :). Salam kenal.
BalasHapusTerima kasih sudah dukung #SavePustakaJaya
BalasHapusSalam kenal juga Mbak Enggar :)
BalasHapusdan salam, Mas Amat Semangat, karena #SavePustakaJaya saya jadi kenal cerita bagus ini. :)
Vin, dirimu sukses membuatku benar-benar kepengen buku ini
BalasHapusKyaaaaa... Judulnya bikin tertohok, hehehe.. Nice review btw.. Cari ah bukunya..
BalasHapus@ sinta : ayo, yang sudah berumah tangga.
BalasHapus@ mbak annisa : hmm.. heheheh.
pesen ke tempatmu gak bisa bu?
BalasHapuspesen langsung ke pustaka jaya aja, Mas.. bisa dibuka itu linknya. :)
BalasHapus